Kamis 13 Apr 2023 14:15 WIB

Masjid Agung Kota Sukabumi Terbuka untuk Iktikaf

Ada sejumlah kegiatan ibadah yang bisa diikuti saat iktikaf di Masjid Agung Sukabumi.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Irfan Fitrat
Suasana Masjid Agung Kota Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (13/4/2023).
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Suasana Masjid Agung Kota Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (13/4/2023).

REJABAR.CO.ID, SUKABUMI — Masjid Agung Kota Sukabumi, Jawa Barat, terbuka untuk jamaah yang akan melaksanakan iktikaf. DKM Masjid Agung Kota Sukabumi mengagendakan sejumlah kegiatan yang bisa diikuti saat iktikaf.

“Iktikaf digelar di Masjid Agung di sepuluh hari terakhir Ramadhan,” ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, yang juga ketua DKM Masjid Agung Kota Sukabumi, kepada Republika, Kamis (13/4/2023).

Fahmi mengatakan, di Masjid Agung Kota Sukabumi dijadwalkan kegiatan tilawah khotmil Quran mulai pukul 21.00 hingga 22.00 WIB dan tausiyah iktikaf pukul 02.00 hingga 03.00 WIB. Saat iktikaf ini akan dihadirkan para ulama di Kota Sukabumi untuk memberikan tausiyah.

Jamaah iktikaf bisa sahur bersama, lalu shalat Subuh berjamaah. Bisa dilanjut kegiatan tadarus Alquran.

Fahmi mengatakan, DKM Masjid Agung Kota Sukabumi berkolaborasi dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan organisasi keagamaan terkait pelaksanaan iktikaf ini.

Selain untuk iktikaf, Fahmi mengatakan, pada bulan Ramadhan ini Masjid Agung Kota Sukabumi diramaikan dengan sejumlah kegiatan keagamaan. Seperti menjadi tempat pesantren kilat bagi para siswa dari sejumlah sekolah di Kota Sukabumi.

Pada Kamis (13/4/2023), di Masjid Agung Kota Sukabumi digelar kegiatan Gema Ramadhan Gerakan Pramuka. Fahmi menghadiri pembukaan kegiatan tersebut. Ia mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Gema Ramadhan Gerakan Pramuka ini.

Ia berharap melalui kegiatan ini dapat turut mendorong lahirnya anak-anak yang cerdas, berkarakter, juga berakhlak baik. “Manfaatkan satu hari ini mempertautkan hati dengan Sang Pencipta semakin kuat,” ujar Fahmi.

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Advertisement
Advertisement