Jumat 24 Jan 2025 23:00 WIB

Kendaraan di Gerbang Tol Pasteur Hendak ke Bandung Dialihkan Gara-Gara Banjir

Pengguna jalan tol dari arah Jakarta menuju gerbang Tol Pasteur dialihkan

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Hujan deras di wilayah Kota Bandung menyebabkan sejumlah ruas jalan terendam banjir mulai dari Jalan Pagarsih hingga Jalan Pasteur arah Bandung, Jumat (24/1/2025) sore.  Banjir saat ini sudah surut dan kendaraan sudah bisa melintas.
Foto: Dok Republika.
Hujan deras di wilayah Kota Bandung menyebabkan sejumlah ruas jalan terendam banjir mulai dari Jalan Pagarsih hingga Jalan Pasteur arah Bandung, Jumat (24/1/2025) sore. Banjir saat ini sudah surut dan kendaraan sudah bisa melintas.

REJABAR.CO.ID,  BANDUNG--Kendaraan yang hendak keluar Gerbang Tol Pasteur terpaksa dialihkan ke gerbang tol lain gara-gara Jalan Pasteur terendam banjir, Jumat (24/1/2025). Hujan deras yang terjadi sejak pukul 16.00 WIB menyebabkan sejumlah ruas jalan sempat terendam banjir termasuk di Jalan Pasteur dan Jalan Pagarsih, Kota Bandung.

Senior Manager Representative Office 3 Jasa Marga Agni Mayvinna mengatakan banjir terjadi di Jalan Pasteur, Kota Bandung sehingga kendaraan tidak dapat melintas. Oleh karena itu, pengguna jalan tol yang melintasi Tol Padaleunyi untuk mengindari gerbang Tol Pasteur.

Baca Juga

"Pengguna jalan tol yang melintasi Jalan Tol Cipularang dan Padaleunyi diimbau untuk menghindari gerbang Tol Pasteur sementara waktu," ujar Agni, Jumat (24/1/2025).

Atas diskresi kepolisian, Agni mengatakan pengguna jalan tol dari arah Jakarta menuju gerbang Tol Pasteur dialihkan keluar melalui gerbang tol lain. Seperti gerbang Tol Pasirkoja, gerbang Tol Kopo dan gerbang tol berikutnya.

Sedangkan pengguna jalan tol dari arah gerbang Tol Cileunyi yang hendak menuju gerbang Tol Pasteur dialihkan keluar melalui gerbang Tol Padalarang di kilometer 120. "Sejak pukul 18.00 WIB, Jasa Marga dan kepolisian telah melakukan upaya pengaturan lalu lintas di lapangan," kata dia.

Ia mengimbau pengguna jalan untuk tetap tertib di antrean dan mengikuti rambu serta arahan petugas di lapangan.

Sementara itu, KBO Satlantas Polrestabes Bandung AKP Deden mengatakan banjir di Jalan Pasteur arah Bandung berangsur surut. Saat ini kendaraan mulai bergerak meski masih terjadi antrean. "Udah normal, tinggal antrean aja," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement