Selasa 21 Mar 2023 14:10 WIB

Disparbud Jabar Minta Pemilihan Duta Pariwisata Bisa Berdampak Positif ke Sektor Wisata

Duta wisata mempunyai misi untuk memperkenalkan dan mempromosikan pariwisata Jabar.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Kepala Bidang Industri Pariwisata Rispiaga.
Foto: Istimewa
Kepala Bidang Industri Pariwisata Rispiaga.

REJABAR.CO.ID,  BANDUNG -- Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan mengapresiasi terselenggaranya Grand Final Duta Pariwisata Jawa Barat 2023. Kegiatan telah dilaksanakan di Teater Tertutup Taman Budaya, Kota Bandung, Ahad 19 Maret 2023 lalu.

Menurut Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar yang diwakili Kepala Bidang Industri Pariwisata Rispiaga, pihaknya bangga dengan prestasi seluruh peserta yang terlibat. Dia berharap, kegiatan ini bisa memberikan dampak positif terhadap sektor pariwisata di Jawa Barat.

“Alhamdulillah acara ini berjalan lancar dan setelah beberapa kali audiensi dengan kami, akhirnya kegiatan bisa terselenggara dengan baik. Kami ucapkan selamat kepada para pemenang. Ini menarik karena mereka mempunyai lisensi dari Kemenparekraf RI,” ujar Rispiaga, Selasa (21/3/2023).

Rispiaga berharap, ada keberlanjutan dari event ini. Jadi, event ini tidak hanya kompetisi pemilihan seorang duta, tetapi bagaimana dia bisa berkarya dan diberdayakan dalam ekosistem masyarakat pariwisata. 

"Setelah terpilih, diharapkan mereka punya komitmen terhadap pengembangan hal-hal positif khususnya di sektor pariwisata,” katanya.

Ajang Duta Pariwisata Jawa Barat sendiri sudah berlangsung sebanyak tiga kali. Kegiatan ini mempunyai misi untuk memperkenalkan dan mempromosikan pariwisata Jawa Barat melalui teknologi digital.

Tahun ini ada 100 lebih pendaftar yang berasal dari sejumlah kabupaten dan kota di Jawa Barat. Setelah melalui seleksi tahap 1 dan 2, akhirnya terpilih 32 finalis untuk tampil di Teater Tertutup Taman Budaya.

“Harapannya mereka yang berkarya di bidang ini bisa melanjutkannya ke jenjang yang lebih luas, baik nasional ataupun terserap di industri-industri pariwisata lainnya,” kata Rispiaga.

Setelah melewati seleksi ketat, Reagan Evan Collin (Kota Depok) dan Serafin Ernesta Putri Anggari (Kabupaten Bekasi) akhirnya terpilih sebagai juara. Sementara Aa Rusli (Kota Bandung) dan Iestri Kusumah (Kota Sukabumi) menjadi runner up, lalu Oscar Onfathe Ziduhu Daeli (Kabupaten Bekasi) dan Feby Valerie (Kota Bandung) menyandang gelar peringkat ketiga. 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement