Sabtu 22 Apr 2023 01:15 WIB

Pohon Tumbang Timpa Mobil Boks di Bandung

Hujan deras yang terjadi Jumat (21/4/2023) mengakibatkan pohon tersebut tumbang.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Yudha Manggala P Putra
Petugas memotong batang pohon yang tumbang. Ilustrasi
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Petugas memotong batang pohon yang tumbang. Ilustrasi

REJABAR.CO.ID, BANDUNG -- Sebuah pohon berdiameter 40 sentimeter dengan tinggi 12 meter di Jalan Pajajaran, Kota Bandung tumbang sekitar pukul 17.00 WIB, Jumat (21/4/2023). Pohon tumbang menimpa mobil boks yang tengah parkir di kawasan tersebut.

Kepala UPT Penghijauan dan Pemeliharaan Pohon Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung Roslina mengatakan posisi pohon tumbang melintang ke jalan. Akibatnya sempat terjadi kepadatan kendaraan.

"Dua pohon yang tumbang, satu pohin menimpa mobil box," ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (21/4/2023).

Ia mengatakan petugas melakukan upaya evakuasi pohon dengan melakukan pemotongan batang pohon. Selain itu, petugas juga menangani batang pohon yang patah dan menimpa kanopi Rumah Sakit Melinda.

"Petugas menangani batang pohon patah, posisi pohon tertahan kabel menimpa kanopi rumah sakit," katanya.

Roslina mengatakan hujan deras yang terjadi Jumat (21/4/2023) mengakibatkan pohon tersebut tumbang. Informasi yang dihimpun, sejumlah wilayah mengalami genangan banjir akibat hujan yang sangat deras.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung meminta masyarakat mewaspadai dampak hujan lebat di beberapa wilayah di Jawa Barat.

Beberapa kota kabupaten yang berstatus waspada hujan lebat yaitu Garut, Kota Banjar, Ciamis, Kota Depok, Cianjur, Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Sukabumi, Bogor, Pangandaran dan Majalengka.

Prakirawan BMKG Bandung Iid Mujtahidin mengatakan perkiraan hujan lebat yang terjadi di Jawa Barat berlangsung pada 22 April hingga 23 Mei. Masyarakat diminta berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah.

"Tidak beraktivitas di luar rumah jika tidak mendesak," katanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement