Kamis 03 Apr 2025 19:12 WIB

Bupati Karawang Serahkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Gempa Myanmar

Barang-barang yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok seperti kue kering, mi instan.

Red: Ferry kisihandi
Bupati Karawang Aep Syaepuloh yang berkoordinasi dengan TNI menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa bumi di Myanmar, Rabu (2/4/2025). Bantuan diterbangkan ke Myanmar menggunakan pesawat Hercules yang disiapkan TNI.
Foto: Pemkab Karawang
Bupati Karawang Aep Syaepuloh yang berkoordinasi dengan TNI menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa bumi di Myanmar, Rabu (2/4/2025). Bantuan diterbangkan ke Myanmar menggunakan pesawat Hercules yang disiapkan TNI.

REJABAR.CO.ID, KARAWANG -- Bupati Karawang, Aep Syaepuloh bersama Kodim 0604 Karawang, Korem 063/Sunan Gunungjati, dan Kodam III/Siliwangi, menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa bumi yang terjadi di Myanmar, Jumat (28/3/2025) lalu.

Bantuan ini dihimpun melalui kerja sama berbagai pihak dan dipersiapkan untuk meringankan beban para korban yang terdampak bencana alam tersebut.

"Kami bersama Kodim 0604 kemudian berkoordinasi dengan Korem 063/Sunan Gunungjati serta Kodam III/Siliwangi menyerahkan bantuan untuk saudara kita di Myanmar yang terdampak gempa bumi," ujar Bupati Karawang, Aep Syaepuloh, Rabu (2/4/2025).

Aep menjelaskan, bantuan tersebut telah terkumpul di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, untuk diterbangkan ke Myanmar menggunakan pesawat Hercules yang disiapkan oleh TNI. “Bantuan ini kami harap bisa segera sampai dan memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tambahnya.

Bupati Karawang mengungkapkan, barang-barang yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok seperti kue kering, mi instan sebanyak 200 kotak, kasur lipat, serta obat-obatan. Semua bantuan tersebut diharapkan bisa memenuhi kebutuhan mendesak para korban gempa yang kini menghadapi kesulitan pasca bencana.

"Yang dikumpulkan ini merupakan berbagai kebutuhan bagi korban bencana di sana seperti kue kering, 200 dua mi instan, kasur lipat, obat-obatan. Setidaknya kita bisa membantu meringankan beban mereka yang terkena bencana alam di sana," kata Aep Syaepuloh.

Sementara itu, Dandim 0604 Karawang, Letkol Inf Dede Hermawan, turut menyampaikan bantuan ini merupakan hasil kerja sama antara Pemkab Karawang dan TNI.

"Kami berinisiatif mengumpulkan bantuan tersebut untuk disalurkan melalui Kodam III/Siliwangi, yang kemudian diterbangkan menggunakan pesawat Hercules dari Mabes TNI," ujarnya.

Dede berharap dengan bantuan yang disalurkan, dapat membantu mengurangi kesulitan yang dialami masyarakat Myanmar yang terdampak bencana.

"Setelah dikumpulkan di Halim Perdanakusuma, bantuan ini diterbangkan ke Myanmar. Kami berharap bisa ikut meringankan beban korban bencana yang mengguncang Myanmar," katanya menegaskan.

Gempa yang terjadi di Myanmar dengan kekuatan 7,7 magnitudo menimbulkan kerusakan signifikan yang mengakibatkan banyak bangunan roboh dan korban jiwa.

Bencana ini juga memengaruhi banyak Muslim di Myanmar, yang kini harus menghadapi kesulitan di tengah persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri.

Dengan adanya bantuan ini, para korban gempa di Myanmar diharapkan dapat sedikit terbantu dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka. Selain itu, bantuan ini diharapkan dapat memberikan harapan baru bagi masyarakat yang tengah berjuang menghadapi dampak dari bencana alam tersebut.

Bantuan yang telah disalurkan ini merupakan bentuk solidaritas dan dukungan dari masyarakat Indonesia kepada saudara-saudara mereka di luar negeri. Diharapkan kerja sama serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk membantu mereka yang membutuhkan bantuan di berbagai belahan dunia.

Untuk memastikan bantuan sampai dengan aman dan tepat sasaran, pihak TNI dan Pemerintah Indonesia terus memantau proses pengiriman dan distribusi bantuan ke Myanmar.

Pihak yang berwenang berharap bantuan ini dapat memberikan sedikit meringankan beban mereka yang terkena dampak gempa, khususnya menjelang perayaan Idul Fitri.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement