Ahad 02 Apr 2023 23:18 WIB

Polres Cirebon Kota Perbanyak Tim Urai Kemacetan saat Arus Mudik

Polres Cirebon Kota akan memfokuskan tim urai kemacetan di jalur arteri.

Rep: Antara/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Polisi melakukan pengaturan arus lalu lintas kendaraan saat arus mudik Lebaran.
Foto: Prayogi/Republika.
(ILUSTRASI) Polisi melakukan pengaturan arus lalu lintas kendaraan saat arus mudik Lebaran.

REJABAR.CO.ID, CIREBON — Polres Cirebon Kota, Jawa Barat, akan memperbanyak personel tim urai untuk mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas saat arus mudik Lebaran 2023. Tim urai akan disebar, dengan fokus di jalur arteri dan pantai utara (pantura).

“Kami antisipasi mudik Lebaran 2023 dengan menyiapkan tim urai, baik di jalur tol maupun arteri, namun lebih banyak di arteri,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Cirebon Kota AKP Triyono Raharja di Cirebon, Ahad (2/4/2023).

Pada arus mudik Lebaran 2022, Triyono mengatakan, terjadi kepadatan arus lalu lintas di sejumlah ruas jalur arteri, terutama di titik-titik persimpangan. Berkaca dari pengalaman itu, kata dia, tahun ini akan diprioritaskan tim urai di jalur arteri.

“Personel tim urai kami perbanyak di jalur pantura dan arteri, termasuk pos pengamanan dan pos pengaturan lalu lintas,” kata Triyono.

Menurut Triyono, Satlantas Polres Cirebon Kota juga akan menyiagakan tim urai di kawasan tengah kota. Pasalnya, di kawasan tengah kota rawan terjadi kepadatan arus lalu lintas, antara lain karena banyaknya pusat perbelanjaan.

Tahun lalu, Triyono mengatakan, pihaknya tidak terlalu memprioritaskan jalur dalam kota. Ternyata, kata dia, terjadi kemacetan arus lalu lintas di sejumlah titik.

“Evaluasi tahun lalu di tengah kota tidak banyak tim urai dan pada tahun lalu tengah kota menjadi serbuan masyarakat, sehingga terjadi macet. Untuk itu, kami siapkan tim urai untuk mengurai kepadatan atau kemacetan di tengah kota,” kata Triyono.

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement