Kamis 22 Jun 2023 13:33 WIB

Aksi Unjuk Rasa di Al-Zaytun, Massa Mendesak Ingin Bertemu Panji Gumilang

Massa aksi terlibat saling dorong dengan polisi yang melakukan pengamanan.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Irfan Fitrat
Penjagaan ketat dilakukan aparat kepolisian dalam mengamankan aksi unjuk rasa di depan pintu masuk Ma'had Al-Zaytun, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Kamis (22/6/2023).
Foto:

Untuk mengamankan aksi demonstrasi ini, Polres Indramayu menyiapkan sekitar 1.200 personel. Selain dari jajaran Polres Indramayu, dikerahkan juga personel dari Polda Jawa Barat dan polres penyangga.

Berdasarkan pantauan Republika, barisan polisi disiagakan di sisi utara dan selatan pintu masuk Ma’had Al-Zaytun untuk mencegah massa aksi mendekat.

“Jaraknya sudah kita tentukan dari area gerbang pintu masuk Ma’had Al-Zaytun. Untuk antisipasi,” kata Kapolres Indramayu, saat ditemui di depan pintu masuk Al-Zaytun.

 

photo
Pihak Al-Zaytun membawa anjing penjaga untuk pengamanan di depan pintu masuk Mahad Al-Zaytun, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Kamis (22/6/2023). - (Republika/Lilis Sri Handayani)

 

Pagar kawat berduri terlihat dipasang mengelilingi pintu depan Ma’had Al-Zaytun. Massa dari pihak Al-Zaytun juga terlihat di depan pintu gerbang yang dibatasi pagar kawat berduri. Di depan barisan massa Al-Zaytun itu terlihat beberapa ekor anjing penjaga. 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement