Selanjutnya, ada delapan bakal caleg DPR yang punya hubungan dengan elite politik sebagai ayah-anak atau nenek-cucu atau paman-keponakan, yakni:
1. Parananda Surya Paloh, anak dari Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. Parananda diusung Partai Nasdem sebagai bakal caleg nomor urut 1 di Dapil Sumatera Utara I.
2. Putri Zulkifli Hasan, anak dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Putri jadi bakal caleg PAN di Dapil Lampung I dengan nomor urut 1.
3. Rivandra Airlangga, putra dari Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. Rivandra tercatat sebagai bakal caleg Partai Golkar untuk Dapil Jawa Barat V dengan nomor urut 1.
4. Hisan Anis Matta, putri dari Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta. Hisan jadi bakal caleg Partai Gelora di Dapil Jawa Barat V dengan nomor urut 1.
5. M Rasyid Rajasa, putra dari Ketua Majelis Penasihat PAN Hatta Rajasa. Rasyid terdaftar sebagai bakal caleg PAN di Dapil Jawa Barat I dengan nomor urut 5.
6. Erwin Aksa, keponakan dari mantan wakil presiden RI sekaligus mantan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla (JK). Erwin yang kini menduduki posisi Ketua DPP Partai Golkar ternyata maju sebagai bakal caleg di Dapil Jakarta III dengan nomor urut 2.
7. Rahayu Saraswati, anak dari Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hasyim Djojohadikusumo sekaligus keponakan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Sarawati yang kini memegang jabatan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu maju sebagai bakal caleg di Dapil Jakarta III dengan nomor urut 1.
8. Diah Pikantan O Putri Hapran. Pikantan merupakan anak dari Ketua DPP PDIP sekaligus Ketua DPR Puan Maharani. Dia tentu cucu dari Ketua Umum PDIP sekaligus mantan presiden RI Megawati Soekarnoputri. Pikantan jadi bakal caleg dari partai berlogo banteng itu di Dapil Jawa Tengah IV dengan nomor urut 1.
Ketika DPP PDIP mendaftarkan bakal caleg DPR ke Kantor KPU RI, Jakarta pada awal Mei 2023 lalu, Sekjen partai tersebut Hasto Kristiyanto menyebut Pikantan sudah mengikuti pendidikan partai selama tiga hari sebelum diusung sebagai calon legislator.