Ahad 23 Jul 2023 16:20 WIB

Jaga Situasi Kondusif, Polres Indramayu Gelar Patroli Skala Besar

Personel kepolisian dari berbagai unsur melakukan patroli ke berbagai lokasi.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Irfan Fitrat
Jajaran Polres Indramayu melaksanakan patroli skala besar di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Sabtu (22/7/2023) malam.
Foto: Dok Humas Polres Indramayu
Jajaran Polres Indramayu melaksanakan patroli skala besar di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Sabtu (22/7/2023) malam.

REJABAR.CO.ID, INDRAMAYU — Polres Indramayu melaksanakan patroli skala besar yang melibatkan berbagai unsur kepolisian pada Sabtu (22/7/2023) malam. Patroli skala besar ini dilakukan untuk menjaga situasi kondusif di wilayah Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Patroli skala besar tersebut melibatkan berbagai unsur kepolisian, seperti Satuan Sabhara, Satuan Reserse Narkoba, Satuan Reserse Kriminal, serta Satuan Lalu Lintas. Patroli skala besar itu dipimpin langsung Kepala Polres (Kapolres) Indramayu AKBP M Fahri Siregar, didampingi Wakil Kepala Polres (Wakapolres) Indramayu Kompol Hamzah Badaru.

Baca Juga

Dalam patroli skala besar itu, personel gabungan berkeliling ke sejumlah wilayah Kabupaten Indramayu. Personel kepolisian mendatangi beberapa kawasan publik yang biasa menjadi tempat berkumpulnya masyarakat pada malam hari, khususnya anak muda.

Polisi memastikan adanya kerumunan itu tidak mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Petugas juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang sedang berkumpul. Warga diminta selalu menjaga ketertiban, serta menjauhi hal-hal negatif, seperti mengonsumsi minuman keras (miras), narkoba, balap liar, serta tindakan melawan hukum lainnya.

Dalam rangka meningkatkan keselamatan di jalan raya, personel kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap para pengguna kendaraan. Polisi memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan, kondisi fisik kendaraan, serta kepatuhan pengendara terhadap aturan lalu lintas.

 

photo
Jajaran Polres Indramayu memberikan imbauan kepada masyarakat yang tengah berkumpul saat melaksanakan patroli skala besar pada Sabtu (22/7/2023) malam. - (Dok Humas Polres Indramayu)

 

Kapolres Indramayu AKBP M Fahri Siregar, melalui Kepala Subseksi PIDM Humas Polres Indramayu Ipda Tasim, mengatakan, patroli skala besar pada malam hari itu merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam upaya melindungi masyarakat, serta menjaga wilayah Indramayu tetap kondusif. 

“Patroli tersebut bukan sebagai tindakan merespons ancaman tertentu, melainkan sebagai bentuk preventif untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi warga,” katanya, Ahad (21/7/2023).

Ketika patroli skala besar itu, personel kepolisian juga mengajak masyarakat untuk ikut bersama-sama menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Indramayu. Warga diminta melapor jika melihat aktivitas atau kejadian yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas dan membahayakan keselamatan.

“Kami juga berharap agar kolaborasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat dapat terus terjalin demi menciptakan lingkungan yang harmonis dan terbebas dari gangguan keamanan,” kata Tasim.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement