Rabu 27 Sep 2023 06:41 WIB

Polisi Dituding Minta Duit ke Korban Begal, Kapolrestabes Bandung Ancam Sanksi

Menurut Kapolrestabes, oknum polisi tersebut belum menerima uang dari korban begal.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Irfan Fitrat
Kepala Polrestabes (Kapolrestabes) Bandung Kombes Pol Budi Sartono
Foto:

Kepala Polsek (Kapolsek) Sukasari Kompol Darmawan membenarkan ada pelaporan itu. Ia menduga terjadi miskomunikasi antara pelapor dan petugas. “Mungkin antara penyidik dan dia (korban) itu salah komunikasi,” kata Kapolsek, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (26/9/2023).

Menurut Kapolsek, petugas di lapangan tidak meminta duit. Ia memperkirakan ada salah tanggap. “Kami pun tidak meminta sepeser pun sampai detik ini. Enggak minta uang sepeser pun. Mungkin salah komunikasi karena mungkin anggota ini kan tempatnya jauh, di Cihanjuang. Mungkin anggota menyampaikan jauh atau apa,” katanya.

Kapolsek mengatakan, anggotanya yang dituding meminta uang kepada korban begal itu tengah diminta klarifikasinya oleh Propam Polrestabes Bandung. “Dimintai keterangan dulu. Nanti hasilnya disampaikan lah,” kata dia.

Pesan Kapolrestabes

Kapolrestabes Bandung berpesan kepada jajarannya agar tidak meminta imbalan. Jika ditemukan kasus seperti itu, ada ancaman sanksi sebagaimana ketentuan. “Jangan minta imbalan. Kalau ada hal serupa terjadi lagi, saya tidak akan segan memberikan hukuman tegas,” katanya.

Anggota kepolisian diminta optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Jadi polisi yang dicintai dan dirindukan masyarakat. Berikan layanan kepada masyarakat,” kata Kapolrestabes.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement