Rabu 03 Jan 2024 11:31 WIB

Terdampak Gempa Bumi, Narapidana Lapas Sumedang Dapatkan Trauma Healing

Lokasi Lapas IIB Sumedang kurang lebih 1 kilometer dari titik gempa bumi.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Arie Lukihardianti
Pasien RSUD Kabupaten Sumedang dipindahkan ke tempat parkir pascagempa bumi dengan magnitudo 4,8 yang terjadi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Ahad (31/12/2023). Pihak RSUD Kabupaten Sumedang memindahkan pasien keluar ruangan guna mengantisipasi runtuhnya bangunan akibat gempa susulan.
Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Pasien RSUD Kabupaten Sumedang dipindahkan ke tempat parkir pascagempa bumi dengan magnitudo 4,8 yang terjadi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Ahad (31/12/2023). Pihak RSUD Kabupaten Sumedang memindahkan pasien keluar ruangan guna mengantisipasi runtuhnya bangunan akibat gempa susulan.

REJABAR.CO.ID,  BANDUNG---Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Barat memberikan trauma healing kepada para pegawai dan narapidana di Lapas Sumedang, Selasa (2/1/2024) pascagempa bumi berkekuatan 4,8 magnitudo. Seperti diketahui, akibat gempa bumi 1.004 rumah alami kerusakan dengan kategori ringan, sedang dan berat.

Kepala Kanwil Kemenkumham Jabar Andika Dwi Prasetya mengatakan lokasi Lapas IIB Sumedang kurang lebih 1 kilometer dari titik gempa bumi. Pascagempa, pihaknya memberikan trauma healing kepada para pegawai dan warga binaan untuk menjaga mental mereka.

Baca Juga

"Pegawai dan warga binaan diberikan trauma healing," ujar Andika melalui keterangan resmi yang diterima, Rabu (3/1/2024).

Andika mengatakan, pihaknya memberikan pemahaman kepada mereka tentang risiko bencana gempa dan memberikan edukasi mitigasi bencana. Sementara itu, pascagempa dilakukan pengecekan terhadap kondisi bangunan Lapas Sumedang oleh BNPB dan PUPR Sumedang.

Lapas Sukamiskin sendiri, merupakan objek vital terdapat retak halus di bagian kamar mandi disabilitas, kamar mandi kunjungan, ruang kunjungan, area brandgang, pintu blok asahan 5 dan 6. Atap blok asahan bergelombang.

Menurut Andika, pihaknya telah mengajukan usulan anggaran tanggap darurat renovasi perbaikan gedung dan bangunan Ditjenpas. Selain itu memindahkan 60 warga binaan sementara ke lapas terdekat.

"Antisipasi gempa susulan dibangun tenda darurat oleh TNI dalam area Lapas Sumedang," katanya.

Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman mengajak semua pihak untuk bersatu dan bersama dalam memulihkan keadaan pascagempa. Ia meminta semua masyarakat tetap tenang dan disiplin dalam mengikuti petunjuk yang diberikan petugas di lapas terkait dengan evakuasi darurat.

"Tetap tenang dan mengikuti petunjuk dari petugas," kata dia.

Selain Kakanwil Kemenkumham Jabar dan Pj Bupati Sumedang. Turut hadir yang memantau lapas Pangdam III Siliwangi.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement