Status tanggap darurat tertuang dalam putusan Wali Kota Bekasi nomor 400.9.10/Kep.135.BPBD/III/2025 tanggal 4 Maret. Data yang diterima dari BPBD Jabar, banjir terjadi di Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi Selatan, Bekasi Utara, Bekasi Barat. Kecamatan Jatiasih, Pondokgede, Rawalumbu dan Kecamatan Bantargebang.
Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Bambang Imanudin mengatakan sebanyak 61.223 jiwa terdampak, serta terdapat 132 titik banjir. Sebanyak 49 titik dapur umum didirikan dan 65 titik evakuasi.
"Pemkot Bekasi telah menetapkan status tanggap darurat melalui keputusan Wali Kota Bekasi," ucap dia saat dikonfirmasi, Rabu,(5/3/2025).
Istri Walkot Bekasi Viral
Nama istri Wali Kota Bekasi, Wiwiek Hargono menjadi buah bibir, setelah videonya yang mengungsi ke hotel saat banjir menenggelamkan sejumlah wilayah di Kota Patriot tersebut. Video Wiwiek bersama keluarga yang mengungsi ke hotel bintang empat tersebut pun viral di media sosial.
Video yang beredar di media sosial itu memperlihatkan Wiwiek bersama sang suami Tri Adhinato, Wali Kota Bekasi, sedang mengungsi ke hotel saat banjir melanda Kota Bekasi. "Wali kota kita rumahnya kebanjiran guys, jadi nginepnya di Horison (hotel),” ujar seseorang dalam video yang beredar.
Wiwiek dan keluarga mengungsi ke hotel karena rumahnya di kawasan Kemang Pratama, Rawalumbu kebanjiran. Videonya pun mengundang banyak reaksi dari netizen. Mayoritas netizen menilai Wiwiek dan Tri Adhianto tidak berempati kepada rakyatnya yang sedang kesusahan.
Dalam video itu, Wiwiek tengah turun dari sebuah mobil berwarna hitam. Mobil yang digunakan Wiwiek berhenti di sebuah loby hotel.
“Nganter Ibu Wiwiek yang mau stay di hotel karena rumahnya kebanjiran. Rumah Ibu Wali Kota kita kebanjiran guys, jadi nginepnya di H******," suara perekam video yang viral di media sosial.