REJABAR.CO.ID, BANDUNG-- Seorang bayi berusia satu tahun berinisial K mengalami kejadian terkunci di dalam mobil saat berada di Jalan Ahmad Yani di depan Gang Cicabe, Kota Bandung, Sabtu (19/4/2025) malam. Saat itu, ibunya Putri hendak membeli makanan.
Kasi Pemadam Kebakaran Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung Asep Rahmat mengatakan petugas menerima laporan tentang bayi yang terkunci di dalam mobil, Sabtu (19/4/2025) sekitar pukul 21.05 WIB. Selanjutnya pihaknya langsung menuju lokasi dan tiba pukul 21.15 WIB.
Tiba di lokasi kejadian, ia menuturkan pihaknya mendapatkan keterangan bahwa pada pukul 20.55 WIB, ibu korban hendak pulang ke rumah. Namun, di depan Jalan Ahmad Yani Kota Bandung berhenti sejenak untuk membeli makanan.
"Ia turun dari pintu mobil sebelah kanan pengemudi dan ditutup untuk menggendong anaknya yang berada di posisi kursi sebelah kiri. Namun, saat pintu akan dibuka tiba-tiba pintu mobil terkunci otomatis," ucap dia saat dikonfirmasi.
Ia melanjutkan kunci mobil pun masih berada di dalam. Asep mengatakan korban langsung berinisiatif menghubungi petugas Diskar PB Kota Bandung.
"Tim menerjunkan satu unit tim penyelamat," kata dia.
Asep mengatakan petugas melakukan penanganan sekitar tujuh menit sehingga bisa menyelamatkan bayi tersebut.
"Pintu mobil berhasil dibuka, bayi dapat diselamatkan, dalam keadaan sedang tertidur," kata dia.
Pihaknya menggunakan sejumlah alat untuk membuka pintu mobil seperti mini air lifting bag, hook, senter dan pumpping.