Ahad 03 Mar 2024 18:34 WIB

Forum Santri Kab Kuningan Gelar Kemah Kebangsaan Agar Moderasi Beragama Meningkat

Moderasi beragama semakin bisa dilestarikan di kemah kebangsaan di Forum Santri Jabar

Red: Arie Lukihardianti
Kemah Kebangsaan di Kuningan
Foto: Dok Republika
Kemah Kebangsaan di Kuningan

REJABAR.CO.ID,  KUNINGAN--Untuk meningkatkan Moderasi Beragama,  Forum Santri Jawa Barat (Jabar) Kabupaten Kuningan, menggelar kemah Kebangsaan dengan tema "Penguatan Moderasi Beragama sebagai Komitmen Menjaga Kerukunan, Toleransi dan Nilai Luhur Kebangsaan”, Sabtu-Ahad (2-3 Maret 2024). 

Kegiatan ini dilaksanakan, agar bisa menanamkan nilai-nilai kebangsaan pada generasi muda terutama para siawa Madrasah Aliyah, Santri Pondok Pesantren dan Mahasiswa Perguruan Tinggi Islam di Kabupaten Kuningan, berlangsung di Ponpes Daarul Muslimin, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.

Baca Juga

Kabankesbangpol Kuningan, Drs H Nurahim Msi, mengatakan, kegiatan ini memiliki misi penting dalam peningkatan moderasi beragama. "Kami ingin peningkatan dan penguatan moderasi beragama yang signifikan dapat terbentuk, mengingat ini juga mandatori program RPJM jadi harus diterapkan pada semua aspek kehidupan," katanya.

Sementara itu, Ketua Forum Santri Kuningan KH Yayat Hidayat  sekaligus sebagai pimpinan Ponpes Daarul Mukhlishin menilai penting dengan moderasi beragama saat ini. KH Yayat mengatakan, moderasi beragama sudah berjalan baik di Kuningan. 

Hal tersebut kata dia, ditandai dengan kerukunan beragama di enam desa yakni, Desa Manislor Kecamatan Jalaksana, Desa Citangtu Kecamatan Kuningan, Desa Cisantana Kecamatan Cigugur, Desa Cirukeum Kecanatan Garawangi, Desa Bangunjaya Kecamatan Subang dan Desa Tugumulya Kecamatan Darma.

“Moderasi beragama di Kuningan sudah terlihat sejak dulu, hal ini ditandai dengan rukunnya antara pemeluk agama di Kuningan. Dan sudah ada enam desa di Kabupaten Kuningan ditetapkan sebagai kampung toleransi,” kata pimpinan Ponpes Daarul Mukhlishin Kuningan

Menurutnya, moderasi beragama semakin dilestarikan dalam kemah kebangsaan oleh Forum Santri Jabar, Kabuapten Kuningan dengan mengundang perwakilan Mahasiswa, Pelajar dan Santri dari Ponpes di Kuningan.

Diketahui, ada 310 orang sebagai peserta Kemah Kebangsaan ini. Mereka berasal dari Perwakilan Universitas Islam Al Ihya Kuningan, Perwakilan Universitas Kuningan, Perwakilan Uswagati Cirebon, Perwakilan Unigal Galuh, UIN Cirebon, MAN 1 Cigugur, Ponpes Daarul Mukhlisin, Pondok Tahfidz Qur'an Salsabila Kuningan, Ponpes Al Furqon Ciniru Kuningan, Ponpes Madani Al Ihya.

Adapun para narasumber Kemah Kebangsaan Kuningan adalah, Drs H Nurahim Msi (Kabankesbangpol Kab Kuningan) dengan tema “Kondisi Objektif Moderasi Beragama di Kuningan, Ketua FKUB Kuningan/Ketua Yayasan UNISA Dr Fenny Rahman sebagai Keynote speaker dengan menyampaikan materi Wawasan kebangsaan dan Peningkatan Moderasi Beragama, Kasi PD Pontren Kemenag Kuningan Dr KH Ayub Ahmad FA dengan materi Kajian Konseptual Penguatan Moderasi Beragama.

Selain itu, Danramil Cigugur, Kapten Arm Julianto mewakili Dandim 0615/Kuningan Letkol Inf Bambang Kurniawan dengan materi Penguata Moderasi Beragama Menciptakan Kerukunan Berbangsa dan Bernegara. Serta, Kapolsek Cigugur AKP Abdul Madji mewakili Kapolres Kuningan dengan materi Penguatan Moderasi Beragama untuk Nirkekerasan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement