Selasa 07 May 2024 17:56 WIB

13.050 Calhaj akan Berangkat dari Asrama Haji Indramayu

Jumlah calhaj yang akan diberangkatkan melalui Asrama Haji Indramayu tahun ini naik.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Asrama Haji Indramayu Provinsi Jawa Barat.
Foto: Republiika/Lilis Sri Handayani
Asrama Haji Indramayu Provinsi Jawa Barat.

REJABAR.CO.ID,  INDRAMAYU -- Asrama Haji Indramayu Provinsi Jawa Barat (Jabar) akan memberangkatan 13.050 calon jamaah haji (calhaj) pada tahun ini. Berbagai sarana dan prasarana yang dibutuhkan para Calhaj pun telah disiapkan di asrama yang terletak di Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu tersebut.

Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Barat, Boy Hari Novian, menyebutkan, sebanyak 13.050 calhaj itu terbagi ke dalam 30 kloter.

Baca Juga

Menurut Boy, jumlah calhaj yang akan diberangkatkan melalui Asrama Haji Indramayu pada tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan musim haji tahun lalu. Pasalnya, tahun ini calhaj dari Kabupaten Bandung dan Kota Bandung juga akan diberangkatkan dari Asrama Haji Indramayu.

‘’Ada kenaikan sebanyak lima kloter dibandingkan tahun lalu yang hanya 25 kloter. Karena tahun ini ada tambahan dua daerah, yakni Kabupaten Bandung dan Kota Bandung,’’ ujar Boy, saat ditemui di Asrama Haji Indramayu Provinsi Jawa Barat, Selasa (7/5/2024).

Boy mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan sarana dan prasarana untuk menerima para calhaj pada musim haji 2024 ini. Khusus untuk kesiapan kamar, disiapkan dua tower yang akan menampung 440 calhaj dalam satu kloter. ‘’Setiap kamar diperuntukkan bagi empat orang,’’ katanya.

Selain itu, disiapkan pula klinik kesehatan di area kedatangan jamaah. Sementara untuk kebutuhan air bersih bagi para Calhaj, dipastikan suplai air terpenuhi oleh PDAM Indramayu. Boy mengatakan, pada musim haji tahun ini, pihaknya memberikan fasilitas ekstra bagi jamaah lansia. Di antaranya, dengan memberikan kamar di lantai satu.

‘’Jamaah lansia kita berikan kamar di (lantai) bawah supaya mempermudah akses, dan jamaah lansia tidak perlu naik ke atas, baik dengan tangga ataupun melalui lift,’’ kata Boy.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement