Restoran Minta Maaf
Setelah ditimpa berbagai macam kritik, manajemen Jendela Bali Resto mencoba menenangkan badai tersebut dengan mengeluarkan pernyataan resmi. Mereka menyampaikan permintaan maaf di postingan Instagram. Sayangnya, postingan permintaan maaf tersebut tidak bisa memuat komentar.
Manajemen Jendela Bali Resto pun menegaskan tidak ada maksud diskriminatif dalam layanan mereka. “Kami menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan oleh pihak-pihak terkait. Situasi ini menjadi perhatian serius bagi manajemen. Tidak ada sedikit pun maksud dari pihak kami untuk melakukan pembedaan dalam pelayanan kepada siapa pun," tulis akun @jendelabaliresto dalam klarifikasinya.
Lihat postingan ini di Instagram