Kamis 11 May 2023 21:09 WIB

Ular Kobra Menyelinap ke Dapur Rumah Warga di Kuningan

Ular kobra yang masuk ke rumah warga itu disebut panjangnya sekitar 1,5 meter.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Irfan Fitrat
Seekor ular kobra jawa dievakuasi oleh petugas pemadam kebakaran dari rumah warga di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Foto: Dok UPT Damkar Kabupaten Kuningan
Seekor ular kobra jawa dievakuasi oleh petugas pemadam kebakaran dari rumah warga di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

REJABAR.CO.ID, KUNINGAN — UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, kembali mendapat laporan dari masyarakat soal keberadaan ular di area rumah. Kali ini dilaporkan warga di Jalan Veteran, Kelurahan Kuningan, Kecamatan Kuningan.

Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan M Khadafi Mufti menjelaskan, keberadaan ular itu pertama kali dilihat oleh pemilik rumah, Neni Musa. Saat itu, Neni sedang beres-beres di bagian dapur rumahnya. “Ibu Neni tiba-tiba melihat ada ular yang berwarna hitam masuk dari arah pintu dapur,” kata Khadafi, Kamis (11/5/2023).

Ternyata itu merupakan ular kobra jawa yang berbisa. Ular itu dilaporkan masuk ke tumpukan kloset yang berada di bagian sudut dapur. Karena takut, pemilik rumah langsung menghubungi UPT Damkar dan meminta bantuan untuk menangkap ular tersebut.

Setelah menerima laporan tersebut, tiga anggota Damkar Kuningan langsung meluncur ke rumah Neni. Dalam waktu sekitar 15 menit, petugas Damkar sudah bisa mengevakuasi ular kobra jawa dari dalam rumah. Panjang ular kobra jawa itu disebut sekitar 1,5 meter.

“Apabila tidak ditangkap, dapat membahayakan anggota keluarga. Apalagi ular kobra jawa ini merupakan jenis ular yang berbisa cukup tinggi. Ular tersebut juga memiliki kemampuan memipihkan lehernya hingga membentuk seperti sendok atau tudung,” kata Khadafi. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement