REJABAR.CO.ID, BANDUNG--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat (Jabar) telah merampungkan rapat pleno rekapitulasi suara di tingkat provinsi pada Senin (18/3/2024) sore kemarin. Hasil rekapitulasi suara untuk pemilihan presiden tahun 2024, pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming unggul.
"Kalau sejauh rekapitulasi pilpres unggul 02 (Prabowo-Gibran) disusul 01 (Anies-Muhaimin dan 03 (Ganjar-Mahfud)," ujar Ketua KPU Jabar Ummi Wahyuni belum lama ini.
Ummi mengatakan, rekapitulasi suara di tingkat Jabar telah selesai dilaksanakan. Selanjutnya, pihaknya akan mengikuti rapat rekapitulasi suara di tingkat nasional pada Selasa (19/3/2024).
Terkait dengan proses rekapitulasi suara yang berjalan tidak sesuai target, ia berkilah Jabar memiliki tempat pemungutan suara (TPS) terbanyak se-Indonesia. Oleh karena itu, membutuhkan waktu menyelesaikan rekapitulasi. "Jabar punya TPS terbanyak se-Indonesia mengakibatkan kita menyelesaikan membutuhkan waktu untuk menyelesaikan rekapitulasi di tingkat provinsi," katanya.
Ia menambahkan partisipasi pemilih di pemilu tahun 2024 melebihi target yang ditetapkan. Partisipasi pemilih mencapai 82 persen. "Partisipasi, kita sudah melakukan rekapitulasi melebihi target kita 80 persen, target di Jabar 82 persen," kata dia.
Data KPU Jabar menunjukkan pasangan nomor urut 02 Prabowo Gibran mendapatkan suara mencapai 16.805.854 disusul pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 9.099.674. Sedangkan pasangan nomor urut 03 Ganjar-Mahfud MD 2.820.995.