Program Kabupaten Bandung Menyukseskan Program Nasional
Dalam rangka menyukseskan program Presiden Prabowo Subianto, menurutnya, presiden punya gagasan dan rencana aksi yang sudah digelar, yaitu program makanan bergizi gratis atau MBG.
"Kabupaten Bandung kebagian 361 titik dapur untuk diproyeksikan sekitar 1,2 juta jiwa yang akan diberikan makanan bergizi gratis setiap harinya," ucapnya.
Pemerintah Kabupaten Bandung juga turut mendukung kepala desa berdasarkan Instruksi Presiden nomor 1 tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih se-Indonesia
"270 desa dan 10 kelurahan di Kabupaten Bandung untuk membuat akta notarisnya untuk membuat Koperasi dan diberikan bantuan langsung oleh Pemerintah Kabupaten Bandung," katanya.
Dia menjelaskan bahwa sebanyak 280 desa dan kelurahan telah membentuk koperasi dengan nama Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih. Setiap koperasi tersebut membutuhkan rata-rata 9 orang pengurus, sehingga totalnya ada sekitar 2.500 orang yang siap mengelola koperasi di seluruh wilayah tersebut.
"Uang akan berputar di Kabupaten Bandung sekitar Rp 4,3 triliun. Secara ekonomi mikro ini akan menjadi multiplayer effect yang sangat luar biasa," katanya.
Terkait dengan pertanian, Kang DS mengatakan presiden menginginkan adanya swasembada pangan. Ia mengatakan Kabupaten Bandung dengan sumber daya alam dan sumber daya manusia yang luar biasa, siap mensukseskan program Presiden dan Gubenur Jawa Barat.