Rabu 06 Sep 2023 07:41 WIB

Gelar Rapim, Pj Gubernur Jabar akan Tentukan Skala Prioritas Pembangunan

Bey Machmudin akan mengevaluasi Tim Akselerasi Pembangunan era Ridwan Kamil.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Irfan Fitrat
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin dan Ridwan Kamil saat prosesi pelepasan gubernur Jawa Barat 2018-2023 di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (5/9/2023).
Foto: Edi Yusuf/Republika
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin dan Ridwan Kamil saat prosesi pelepasan gubernur Jawa Barat 2018-2023 di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (5/9/2023).

REJABAR.CO.ID, BANDUNG — Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin akan melakukan rapat pimpinan (rapim) untuk menentukan skala prioritas pembangunan ke depan. Ia akan memimpin Jabar sampai nantinya terpilih gubernur definitif hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

Masa jabatan Ridwan Kamil sebagai gubernur Jabar periode 2018-2023 berakhir pada 5 September ini. Bey ditunjuk untuk menjadi pj gubernur, paling lama satu tahun setelah pelantikannya, Selasa (5/9/2023). “Kenapa ada penjabat? Untuk mengisi kekosongan hingga nanti terpilihnya gubernur dan wagub pada pilkada serentak,” kata Bey.

Baca Juga

Dengan waktu yang terbatas itu, Bey akan menentukan skala prioritas. Hal itu akan dibahas dalam rapim Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar. 

“Saya rapim dengan seluruh jajaran pemerintah. Jadi, nanti setelah itu baru kita lihat yang menjadi prioritas. Untuk prioritas pembangunan nanti kita pilih. Yang dipastikan, dengan hanya waktu yang tidak terlalu lama ini (sebagai pj gubernur), tidak mungkin semua kami kerjakan. Akan kami pilih yang prioritas,” kata Bey.

Soal keberadaan Tim Akselerasi Pembangunan (TAP) yang dibentuk pada masa kepemimpinan Ridwan Kamil, Bey mengaku akan mengevaluasinya. TAP mempunyai tugas membantu gubernur atau wakil gubernur untuk memastikan pelaksanaan program pembangunan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Jabar 2018-2023.

“Semua akan kami evaluasi. Saya dengar juga dari semua stakeholder bagaimana, apakah peran-perannya bagaimana. Saya sih mendengarkan dulu. Yang penting kita berbuat yang terbaik buat Jawa Barat,” ujar Bey di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Selasa.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement